SEPUTAR PROGRAMMING


Apa itu Programming??
Simak penjelasan berikut ini !!
Hai teman-teman yang berbahagia !!

Apa yang terlintas di pikiranmu ketika mendengar kata “programming”? coding? Atau hal yang berkaitan dengan komputer? Belum tepat  nih. Okey, alangkah baiknya kita dimulai dari yang dasar-dasar dulu ya. Programming yaitu program. 

Seperti apa itu program? Program adalah suatu urutan logika dengan input dan output tertentu. Program juga dapat berupa kumpulan perintah agar komputer dapat berfungsi secara optimal sesuai dengan kemauan. Program yang disatukan dengan sistem disebut aplikasi, seperti aplikasi web, maupun android.

Lalu,apa itu programming ??                                                                                                          Programming adalah suatu proses atau kegiatan menulis dan menguji (pemrograman) agar program dapat dibuat, dan hasilnya sesuai apa yang diinginkan. 

Bagaimana,apa kalian sudah paham apa itu programming?

Lalu, muncul pertanyaan lagi mengenai programming. Apa sih yang ditulis dalam proses tersebut? Tentunya, bukan tulisan biasa. Tidak seperti saat menulis buku novel ataupun puisi karena ini berhubungan dengan program komputer. Sehingga bahasa tulisan pun harus dapat dimengerti oleh komputer, yakni berupa kode-kode program yang sudah ada sebelumnya.Itulah mengapa seorang yang ahli programming mesti menguasai bahasa pemrograman.

Saat ini banyak bermunculan bahasa pemrograman yang baru. Hal ini terjadi karena seseorang berupaya menyederhanakan dan memudahkan bahasa pemrograman yang sudah ada. Tujuannya untuk pembuatan program jauh lebih cepat, efektif, dan sesederhana mungkin. 

Bahasa Pemrograman                                                                                                                       Contoh bahasa-bahasa pemrograman yang ada: 

  • java
  • Phyton
  • C++
  • Javascript
  • PHP dll
Apa perbedaan belajar pemrograman dan belajar bahasa pemrograman  ??
     Belajar pemrogrman adalah kegiatan belajar tentang strategi penyelesaian masalah yang lebih bersifat pemahaman,persoalan,analisis dan sintesis kemudian menuangkannya dalam suatu notasi yang mudah dipahami.Sedangkan belajar bahasa pemrograman adalah dengan mempelajari bahasa komputer seperti (c++,phyton html dll) untuk membuat program yang ditulis menggunakan bahasa tersebut

Tahapan Kegiatan Programming
  1. Analisis kasus /Masalah : Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyelidiki msalah untuk memahami lebih lengkap masalah tersebut dan menemukan solusinya.
  2. Membuat Notasi Algoritma : Jika sudah menemukan solusi dari suatu pernamsalahannya,langkah selanjutnya adalah membuat notasi yang akan di ubah menjadi source code
  3. Coding atau Uji coba : Ini adalah proses merancang dan membangun program komputer yang dapat dieksekusi untuk mendapatkan output ynag diinginkan
  4. Debugging : Proses memperbaiki program agar program jadi dengan sempurna
  5. Dokumentasi Program : ini adalah langkah terakhir dari tahap programming yaitu tahapan dokumentasi progam yang sudah siap digunakan.
    


Komentar

Postingan populer dari blog ini